Premier League musim 2014/2015 secara resmi telah usai dengan ditandai
Chelsea mengangkat trofi di Stamford Bridge, (25/5). Jadi, sekarang
adalah waktunya memberi penilaian pada pembelian pemain yang dilakukan
oleh tim pada musim ini.
Diego Costa yang dibeli oleh Chelsea
dari Atletico Madrid dengan harga lumayan tinggi, apakah pantas dilabeli
sebagai pembelian tersukses?
Atau mungkin seorang Cambiasso yang didatangkan secara gratis, yang pantas menyandang gelar transfer terbaik?
1. Bafetimbi Gomis
Gomis didatangkan Swansea dari Lyon dengan status bebas transfer pada
musim panas 2014. Sejak kepergian Wilfried Bony ke City, Gomis harus
bisa menggantikan perannya. Tak mudah memang menggantikan peran Bony,
tapi ia terbukti mampu menyumbangkan 10 gol bersama Swansea di semua
kompetisi musim ini. Perlu diingat, Gomis adalah pemain gratisan.
2. Sadio Mane
Southampton mengeluarkan dana sebesar 13,20 juta pounds untuk pemain 23
tahun ini. Di paruh pertama, nama Mane masih belum terdengar, namun
akhirnya ia berhasil mencetak 10 gol hingga akhir musim ini berakhir.
Bahkan catatan hat-trick Mane tercepat di EPL ketika melawan Aston
Villa, membuat Mane disebut calon pemain bintang.
3. Ayoze Perez
Perez bergabung dengan Newcastle United dari Tenerife. Tak mengecewakan,
sejauh ini pemain 21 tahun ini sudah mencetak 7 gol di tahun
pertamanya. Mengingat usianya yang masih belia, Perez adalah investasi
penting bagi tim. Newcastle yang selamat dari degradasi akan
berkompetisi lagi di EPL musim depan, dengan Perez.
4. Ander Herrera
Awal kedatangan Herrera di Old Traffor, pendukung MU lebih menaruh
harapkan pada Angel di Maria dan Radamel Falcao. Tapi kenyataannya,
pemain yang dibeli dari Athletic Bilbao dengan 31,68 juta pounds ini
terbukti menjadi pemain tengah yang mampu diandalkan. Usianya pun masih
muda, baru 25 tahun.
5. Diego Costa
Tak rugi Chelsea mengeluarkan dana 33,44 juta pounds untuk membeli Costa
dari Atletico Madrid. Sebab, striker timnas Spanyol tersebut menjadi
andalan Jose Mourinho di lini depan. Sayangnya, Costa sempat dihantam
cedera. Jadi ia gagal menjadi top skor Liga Inggris musim ini. Tapi
bagaimanapun ia mampu mengantar The Blues sebagai juara.
6. Aaron Cresswell
Cresswell dibeli dari Ipswich dengan harga hanya 4 juta pounds pada
bulan Juli 2014. Murah, namun pemain yang beroperasi di sisi kiri
pertahanan ini menjadi tembok yang kokoh bagi West Ham musim ini. Inilah
yang menjadi alasan kenapa pembelian Cresswell dinilai lebih baik
daripada Costa (Chelsea). Usianya baru 25 dan harga di bursa transfer untuk pemain kelahiran Liverpool ini terus naik.
7. Lukasz Fabianski
Jika Cresswell dibeli dengan harga murah oleh West Ham, Swansea
mendapatkan tanda tangan Lukasz Fabianski tanpa mengeluarkan sepeser
uang pun. Mantan pemain Arsenal ini menjelma menjadi pemain utama
Swansea dan tercatat sebagai kiper yang mencatatkan clean sheets
terbanyak. Ia berpotensi menyabet Golden Glove, tapi pada akhirnya Joe
Hart (Manchester City) dinilai lebih pantas.
8. Cesc Fabregas
Chelsea mendatangkan Fabregas dari barcelona dengan harga 29,04 juta
poundsterling. Mantan kapten Arsenal tersebut menjadi pemain pemberi
assist terbanyak musim ini. Tak aneh jika ia sangat berperan
mengantarkan The Blues juara. Fabregas pantas sebagai transfer terbaik urutan ketiga.
9. Alexis Sanchez
Meskipun sebelumnya bermain di La Liga bersama Barcelona, tak butuh lama
bagi pemain Cile ini menyusuaikan diri dengan sepakbola Inggris. Harga
yang dibayar Arsenal sebesar 37,40 pounds cukup adil karena ia telah
menyumbangkan 16 gol sejak bergabung dengan pasukan Arsene Wenger. Ia
membantu The Gunners bebas dari langganan laga kualifikasi Liga Champions musim ini.
10. Esteban Cambiasso
Ya, transfer terbaik pantas diberikan kepada ESTEBAN CAMBIASSO. Pemain
yang sudah usia senja ini datang dari Inter Milan ke Leicester dengan
bebas transfer. Memang usianya sudah menginjak 34 tahun, tapi
penampilannya di atas lapangan tak usah diragukan. Ia menjadi jenderal
lapangan tengah yang tangguh, pemain penting untuk Leicester tetap
bertahan di Premier League musim depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar