Selasa, 12 Mei 2015

Bola dalam Permainan Sepakbola

Setelah kita membaca dan memahami pasal pertama dalam pendidikan wasit yang terdapat 17 pasal terapan, maka kita lanjut ke pasa 2, yaitu BOLA ...
Tanpa pendahuluan yang lebar dan panjang, mari kita lanjut membaca saja ....
cekkk ittt dooooo ...................!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!


Pasal kedua “ BOLA “
Bola yang digunakan untk pertandingan harus memenuhi standard khusus dan standard ini ditetapkan oleh peraturan itu sendiri. Namun peraturan tidak mengharuskan bola dengan warna tertentu. Itu sebabnya wasit boleh mengganti bola yang original dengan salah satu yang warnanya berbeda apabila ini menyebabkan bola lebih jelas terlihat. Apabila bola yang disediakan lebih dari satu, maka wasit harus memeriksa semua bola yang akan dipakai, untuk meyakinkan bahwa bola-bola itu memenuhi ketentuan yang terdapat dalam peraturan ini.
Apabila pada pertandingan ada anak gawang, wasit atau ofisial keempat sebaiknya bertemu dengan mereka sebelum pertandingan dan menjelaskan tentang kewajiban mereka yaitu memperlakukan kedua tim yang bertanding secara sama. Wasit, asisten wasit, dan ofisial keempat harus yakin bahwa bola cadangan yang belum diperiksa oleh wasit tidak masuk ke dalam lapangan.
Bola harus berbentuk bulat, terbuat dari kulit atau bahan lain yang sesuai. Lingkaran bola tidak lebih dari 70 cm (28 inci) dan tidak kurang dari 68 cm (27 inci). Berat tidak lebih dari 450 gram (16 oz) dan tidak kurang dari 410 gram (14 oz) pada saat dimulainya pertandingan, dengan tekanan udara 0,6 – 1,1 atm (600 – 1000 g/cm2) pada permukaan laut (8,5Ibs/sq inci – 15,6 Ibs/sq inci).
Semua bola yang dipakai harus memenuhi standar yang ditetapkan oleh FIFA dengan memakai salah satu logo berikut :
·         The official “ FIFA APPROVED “ logo,
·         The official “ FIFA INSPECTED “ logo,
·         The “ INTERNATIONALMATCHBALLSTANDARD “ logo
Dengan demikian salah satu symbol tersebut harus terdapat pada sebuah bola yang dalam kompetisi yang dilakukan di bawwah FIFA, Konfederasi maupun Asosiasi, karena hal itu menyatakan bahwa bola tersebut telah diuji secara resmi dan telah sesuai dengan persyaratan teknis tertentu sesuai dengan kategorinya masing-masing dan merupakan tambahan terhadap spesifikasi minimal yang diuraikan dalam peraturan ini.
Selain itu, FIFA juga menetapkan bahwa pada bola yang digunakan dalam kompetisi resmi di bawah pengawasan FIFA, Konfederasi atau Asosiasi tidak boleh ada iklan komersial kecuali merk dan/atau logo kompetisi.
Dan kemudian saat pertandingan akan dimulai, bola-bola lain yang digunakan sebagai bola cadangan harus ditempatkan di sekeliling lapangan permainan untuk digunakan selama pertandingan berlangsung, dengan ketentuan bahwa bola-bola tersebut memenuhi persyaratan Peraturan Permainan No.2 (BOLA) dan penggunaanya berada di bawah kon
trol wasit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar